Right Of Self Determination - Give Back For The PATANIAN Entire Land

Senin, Mei 14, 2012

Serangan Bom Palang Merah Fair


Serangan Bom Palang Merah Fair di Provinsi Pattani 15 Relawan Militer Terluka Sementara Palang Merah Fair di Provinsi Narathiwat 7 Orang Luka-luka



Selama dua pameran Palang Merah di Thailand selatan, 17 relawan paramiliter dan warga sipil terluka dalam ledakan di Provinsi Pattani, saat mereka dalam perjalanan pulang dari pameran.

Sementara itu tujuh orang lainnya luka-luka setelah serangan granat di pameran lain di Provinsi Narathiwat, kata media lokal dalam laporannya Senin (14/5).

Tujuh belas orang - 15 relawan paramiliter dan dua warga sipil - yang ditugaskan untuk mengamankan keselamatan Palang Merah Fair di Pattani selatan terluka dalam serangan bom saat pulang dari tugas mereka sekitar tengah malam pada Minggu.

Menurut polis, para penyerang meledakkan bom yang digantungkan di rambu-rambu jalan pada saat truk yang membawa pihak berwenang melewati jalan lokal Nomor 42 yang menghubungkan pusat kota Pattani dan sebuah kamp militer di distrik lain.

Dalam perkembangan terkait, tujuh orang - seorang polis, relawan paramiliter dan lima warga sipil - mengalami luka-luka dalam serangan granat pada Minggu malam di pusat kota Provinsi Narathiwat.

Laporan-laporan mengatakan dua pria dengan sepeda motor melemparkan granat tangan M67 dan M29 ke satu pos pemeriksaan di pameran Palang Merah, sementara pasukan gabungan polis, militer dan otoritas sedang memeriksa kendaraan menuju ke pameran. Namun, hanya M29 yang meledak. 

Sejak kebangkitan Obor Revolusi Kemerdekaan Patani pada Januari 2004, lebih dari 11.000 insiden kekerasan, 5.200 orang tewas dan hampir 8.000 lainnya terluka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar